TUTORIAL

trik Membuat lagu versi karaoke adobe audition

Lagu versi karaoke maksudnya lagu yang digunakan untuk nyanyi. Tentunya lagu tipe ini harus dihilangkan dulu vokal penyanyi aslinya. Jadi lagu tipe ini terdiri dari 2 channel, 1 channel instrumental dan 1 channel instrument + vokal. Nah, bagaimana cara membuat lagu tipe begini? simak tipsnya

Sediakan lagu yang akan dibuat jadi karaoke version. Syarat mutlak yaitu lagu harus stereo (2 channel). Kemudian anda buka di adobe audition. Kali ini anda pilih tab effects - amplitude - channel mixer. Di channel mixer, anda atur settingan seperti ini.

[Image: 2010-02-26_150549.jpg]

Setelah itu anda preview dulu. Jika vokal hanya muncul di salah satu channel berarti anda telah berhasil. Sentuhan akhirnya. Anda bisa memperbesar volume suara khusus untuk musik saja (karena biasanya volume instrumental akan lebih kecil) dengan menyeleksinya saja. Seperti ini:

[Image: 2010-02-26_154107.jpg]

Setelah diseleksi, anda pilih effects - amplitude - amplify/fade. Masukkan berapa dB penguatan suara. Disarankan antara nilai 2 sampai 7 (kalau lebih dari itu biasanya over gain shingga suara pecah). Klik OK, maka level suara instrumental akan mengimbangi level suara vokalnya... Big Grin
Tinggal di save dan anda telah mendapatkan suara versi karaoke.

[Image: 2010-02-26_154223.jpg]

Cara Membuat Karaoke Mp3 Dengan Mudah

Cara Membuat Karaoke Mp3 Dengan Mudah
Semakin marak nya dunia entertainment, dan semakin marak nya pula para pecinta karaoke baik
Di kalangan muda juga kalang orang tua bisa menghilangkan  masalah penat suntuk bete ujarnya
Dengan berkaraoke mereka rela meluangkan waktu berjam-jam bahkan sampai  semalam suntuk
Tak jarang di tempat-tempat hiburan di club malam bar,caffe bahkan di warung remang - remang
Pinggir jalan para pecinta dan penggila karaoke sangat aktip walau ada maksud yang lain di balik
Aktivitas karaoke dan sejenis nya, disisni saya share tips dan trik cara membuat file karaoke mp3


Mula nya mencari tips ini di google dan akhirnya ketemu lalu saya praktekan di rumah
Dan pada kesempatan ini saya ingin berbagi dengan anda yang berminat  membuat file
Mp3 menjadi mp3-wav karaoke,bisa untuk berkaraoke sendiri atau buat yang lain nya

Ok sob pada artikel ini saya akan mengulas bagaimana cara mengubah lagu biasa menjadi
Lagu karaoke menggunakan adobe audition dan | audacity. lagu - lagu karaoke umumnya
Hanya terdapat musik tanpa adanya vokal yang  mengiringi. anda bisa memanfaatkan tool
Vocal remove yang ada di adobe audition untuk  meminimalisir suara vokal yang ada pada
Sebuah lagu berikut tutorial untuk menghilangkan suara vokal pada lagu menggunakan nya :

1. Siapkan sebuah lagu yang ingin Anda ubah, kemudian buka adobe audition.
2. Import lagu yang sudah disiapkan.
3. Selanjutnya pilih Favorites »» vocal remove.


4. Lalu pilih save as dan beri nama serta ubah format audio sesuai keinginan anda.

Word :  Jika setelah proses »» vocal remove suara yang dihasilkan kurang keras,
Anda dapat memilih effects »» normalize »»  ubah menjadi lebih besar dari 100%.

Itu merupakan tutorial untuk menghilangkan suara vokal pada lagu menggunakan
Adobe audition. lalu adakah software yg gratis untuk menghilangkan suara vokal
Karena kita ketahui bersama adobe audition merupakan software berbayar

Jangan khawatir penulis juga akan mengulas bagaimana cara menghilangkan
Suara vokal menggunakan software gratis yaitu dengan Audacity download .


Berikut cara meminimalisir suara vokal menggunakan Audacity :

1. Siapkan sebuah lagu yang ingin Anda ubah, kemudian buka Audacity.
2. Import lagu yang sudah disiapkan.
3. Lalu anda pilih effect | vocal remover for centered panned pada vocal
    Coba lihatlah contoh gambar di bawah ini dengan seksama klik effect

4. Lalu klik simpan dengan cara pilih file | export dan beri nama
   Sesuai keinginan serta pilih format audio yang anda kehendaki

Keterangan :
Suara yang akan di hasilkan setelah proses vocal remove pada audacity tidak
Menghapus semua suara vokal namun akan lebih kecil dari vocal suara aslinya

Tips : Cari dan usahakan lagu yang hendak di hilangkan vocal nya pilih lagu yang
Berkualitas terbaik karena jika file lagu yang kurang baik atau jelek tidak menutup
Kemungkinan hasil nya pun kurang maximal,  semua  lagu bisa di hilangkan walau

Cara Mudah Bikin Lagu Karaoke dengan Hilangkan Suara Vokal

http://images.detik.com/content/2013/02/12/510/karokegetty460.jpg

Hal itu membuat maraknya tempat karaoke bermunculan. Lantas pernah terpikirkah oleh Anda bagaimana cara membuat lagu biasa menjadi lagu dengan format karaoke? Nah, pada artikel ini penulis akan mengulas bagaimana cara mengubah lagu biasa menjadi lagu karaoke menggunakan Adobe Audition dan Audacity.

Lagu-lagu karaoke umumnya hanya terdapat musik tanpa adanya vokal yang mengiringi. Anda bisa memanfaatkan tool Vocal Remove yang ada di Adobe Audition untuk meminimalisir suara vokal yang ada pada sebuah lagu.

Berikut tutorial untuk menghilangkan suara vokal pada lagu menggunakan Adobe audition:

1. Siapkan sebuah lagu yang ingin Anda ubah, kemudian buka Adobe Audition.
2. Import lagu yang sudah disiapkan.
3. Selanjutnya pilih Favorites > Vocal Remove.



4. Save As dan beri nama serta ubah format audio sesuai keinginan Anda.

Catatan: Jika setelah proses Vocal Remove suara yang dihasilkan kurang keras, Anda dapat memilih Effects > Normalize > ubah menjadi lebih besar dari 100%.

Itu merupakan tutorial untuk menghilangkan suara vokal pada lagu menggunakan Adobe Audition. Lalu adakah software gratis untuk menghilangkan suara vokal? Karena kita ketahui bersama Adobe Audition merupakan software berbayar.

Jangan khawatir penulis juga akan mengulas bagaimana cara menghilangkan suara vokal menggunakan software gratis yaitu dengan Audacity.

Jika Anda belum memiliki Audacity bisa download di audacity.sourceforge.net.

Berikut tutorial meminimalisir suara vokal menggunakan Audacity:

1. Siapkan sebuah lagu yang ingin Anda ubah, kemudian buka Audacity.

2. Import lagu yang sudah disiapkan.



3. Selanjutnya pilih Effect > Vocal Remover(for centered-panned vocal)



4. Simpan dengan cara pilih File > Export dan beri nama sesuai keinginan serta pilih format audio sesuai keinginan.

Catatan: Suara yang dihasilkan setelah proses Vocal Remove pada Audacity tidak menghapus semua suara vokal namun akan lebih kecil dari suara asli.



Penutup

Hanya lagu dengan kualitas terbaik yang bisa dihilangkan suara vokalnya dengan maksimal. Jika kualitas lagu yang akan Anda hilangkan jelek, tidak menutup kemungkinan suara yang dihasilkan akan rusak dan lebih jelek.

Maka pilihlah lagu dengan kualitas terbaik agar suara vokal bisa terminimalisir dengan maksimal.
(ash/ash) File tersebut bukan file  mp3 | wav atau lainya bukan file karaoke,  cuma file yang
Karaoke dan bukan karaoke,  agak  sedikit kebocoran suara vocal nya namun ke
Dengaran sangat kecil-kalau yang karaoke sudah jelas pasti lebih bagus segalanyaDalam tutorial kali ini kita akan membuat sebuah audio yang bisa digunakan untuk karaoke, kita mengedit right dan left channel,
Pembaca yang budiman, selamat berjumpa kembali dengan saya pada tutorial Adobe Audition. Sebagai awal , saya ingin bertanya kepada anda? Sukakah anda dengan musik? Pernahkah anda bermain musik? Dapatkah anda mengedit musik? Saya yakin semua orang pasti suka dengan music, tapi sayangnya tidak semua orang bisa bermain musik dan tidak semua orang dapat mengedit musik. Nah, pada perjumpaan kali ini saya ingin mensharing pengalaman menggunakan Adobe Audition. Saya yakin semua orang pengedit musik ( music editor ) pasti tahu tentang Cool Edit Pro, tetapi banyak yang tidak mengenal Audition, Audition adalah versi baru dari Cool Edit Pro. Sejak tahun 2002 – 2003 Adobe mengambil alih Cool Edit Pro dan me-restructure ulang dengan memberi nama Audition dan hingga sekarang Audition versi terakhir adalah versi 3.
Pernahkah anda mendengar kata ‘karaoke’? Karaoke identik dengan menyanyi. Nah, jadi di sini kita akan membuat sebuah audio untuk menyanyi / karaoke. Dalam sebuah audio karaoke biasanya audionya hanya berupa instrument saja, tapi kadang juga instrument dan vocal dari penyanyinya dapat dimunculkan. Jadi intinya kita membuat sebuah audio karaoke yang mana audio yang kita buat dapat disetting oleh orang orang yang ingin berkaraoke, bisa dihilangkan vocal nya, dan sebagainya.
Oke, langsung saja mari kita bahas tahap demi tahap.

-Langkah 1 : Silahkan buka Adobe Audition anda. Adobe Audition disini tidak dibundled dengan CS5, jadi bisa anda lihat pada gambar dibawah bahwa software ini standalone. CS5 lebih menyukai Adobe Soundboth untuk mengedit audio ketimbang Adobe Audition. Lalu kenapa saya memilih audition? Kenapa tidak soundboth saja dalam tutorial ini. Soundboth hanya untuk pengguna yang simple saja. Audition memiliki fitur fitur untuk para pengedit audio professional.
Lihat gambar:
open
-Langkah 2 : persiapkan file audio yang akan kita jadikan audio karaoke. Untuk membuat Audio Karaoke, maka yang harus kita persiapkan adalah:
1. file audio untuk instrument
2. file audio untuk vocal.
Atau bisa juga:
1.    file audio instrument dan vocal
2.    file audio instrument saja.
Saya harap anda pernah berkaraoke sehingga tahu apa yang saya maksudkan pada statement di atas. Konsep audio karaoke adalah pada pengaturan mixer output, jadi bila right channel anda minimumkan dan left channel tetap, maka biasanya akan muncul instrument saja jadi anda dapat berkaraoke ria menggunakan suara anda, bila left channel kita minimkan dan right channel pada possisi normal, maka muncul instrument sekaligus vocal.
Lihat gambar:
sample
Pada gambar diatas terlihat bahwa saya akan membuat sebuah audio karaoke lagu gedung tua, disini saya punya instrument lagu gedung tua dan vocal gedung tua.
Nah, nanti akan kita mixing terlebih dahulu instrument dan vocalnya. Oh, ya, hampir lupa, pada tutorial kali ini perlu saya ingatkan bahwa saya membahas cara membuat “Audio untuk karaoke” bukan video. Untuk membuat video karaoke akan kita bahas pada tutorial selanjutnya di Adobe Premiere Pro. ^_^
-Langkah 3 : mari mixing file instrument dan vocal. Untuk audio karaoke kali ini kita akan mengisi left channel dengan vocal + instrument, sedangkan untuk right channel kita akan mengisinya dengan instrument saja. Jadi nantinya bila anda ingin berkaraoke tinggal meminimumkan left channel anda.
Lihat gambar:
open
“di sini kita mengopen file file yang kita gunakan pada project window. Nah, anda dapat meng-open nya melalui doubleclick pada project window, atau dengan mengklik toolbar open, atau bisa juga melalui menu file -> open”
-langkah 4 : Masukkan kedua file ( instrument dan vocal ) ke multitrack. Dalam hal ini kita akan menggabungkan file instrument dan file vocal jadi kita harus bekerja dengan multitrack. Klik multitrack pada toolbar dan drag file instrument ke track 1, kemudian drag juga file vocal ke track 2.
Geser/drag file untuk menemukan posisi yang cocok antara instrument dan vocal.
Lihat gambar:
multitrack
-Langkah  5: export semua file. Di sini kita sudah meng-mixing instrument dan audionya, kemudian kita export dengan cara klik menu file ->export -> audio mixdown
Lihat gambar :
mixing
“pada gambar diatas saya mengsave sebagai file mp3, kemudian memberikan filename ‘MIXING – instrument – vocal’ , saya juga tidak mengotak atik mix down options, silahkan bila anda ingin mengotak atik nya”
OKE, SEKARANG kita sudah punya file instrument dan file mixing ( instrument dan vocal ), nah kedua file ini lah yang nantinya akan kita gunakan untuk membuat audio karaoke.
MARI KITA MENGINGAT NGINGAT ke yang sudah saya tuliskan di awal, bahwa, sebuah audio karaoke memiliki audio instrument pada salah satu channel dan audio mixing (instrument + vocal ) pada channel yang lain.
-Langkah  6 : buat file baru . klik menu file -> new
Lihat gambar :
new wave
Pada gambar terlihat default bahwa
-sample rate : 44100
-channels : stereo
-resolution : 16 bit
Saya sarankan anda memilih default saja. Kalo pengalaman saya, bila anda memilih sample rate 48000 ke atas, maka ada beberapa player yang kurang mendukung.
Dan pastikan juga anda memilih stereo pada channels sehingga option left channel dan right channel dimunculkan. Inilah teknik pada audio karaoke, antara left channel dan right channel di isi dengan audio yang berbeda , bisa dibilang juga dengan stereo, jadi bila anda dengarkan dengan headset maka antara headset kanan dan kiri sudah berbeda soundnya.
Setelah anda klik OK maka akan muncul otomatis waveform Untitled
-Langkah 7 : Masukkan file audio instrument ke dalam right channel file Untitled. Untuk memasukkan file instrument ke right channel-nya file Untitled, maka terlebih dahulu kita harus me-select all file instrument.
Double click file instrument -> double click pada wave form -> klik kanan -> copy
Lihat gambar:
instrument
-Langkah 8 : setelah copy file instrument, double click file Untitled, pastekan pada right Channel.
Buka file Untitled dengan mendouble click nya -> click icon right channel pada toolbar-> Klik kanan right channel  -> paste.  Perlu diingat yang kita klik kanan disini adalah right channel.
Lihat gambar:
right channel
Setelah dipastekan pada right channel maka screenshot nya akan menjadi seperti berikut ini
Lihat gambar:
instrument
-Langkah 9 : masukkan file audio yang telah kita mixing tadi ( instrument + vocal ) ke dalam left channel. Di sini caranya adalah sama dengan saat kita memasukkan instrument ke right channel.
Lihat gambar:
left channel
“oke, copy MIXING – instrument – vocal .mp3 , kemudian click left channel dari Untitled, pastekan disana. Caranya sama kan dengan copy paste sebelumnya…
Dan hasilnya akan tampak seperti pada gambar berikut ini.
Lihat gambar:
mixing
-Langkah 10 : save as file baru dengan nama yang anda sukai. Klik menu file -> save as ->
Lihat gambar:
siap karaoke
“Oke, audio kita sudah jadi untuk digunakan berkaraoke, audio ini juga dapat kita gunakan untuk membuat video karaoke yang nanti akan kita bahas pada tutorial yang selanjutnya. Untuk mengeceknya silahkan pasang mixer anda , pasang juga sound system anda. Saat audio berbunyi secara default ada vocal penyanyinya, nah anda dapat memutar left atau right channel di mixer dan dengarkan , anda dapat berkaraoke dengan suara anda sendiri.”
Atau mungkin anda tidak memiliki peralatan sound system, misalnya mixer, anda masih dapat mengeceknya menggunakan software software di computer anda.
Di sini saya menggunakan sound properties bawaan windows saja untuk mengetesnya, lihat pada gambar dibawah ini:
balances
Oke, demikian tutorial membuat audio karaoke dari saya, semoga bermanfaat, dan sampai jumpa pada tutorial saya selanjutnya. ^_^
===================================
Judul : Membuat audio untuk karaoke
Software : Adobe Audition( di sini saya menggunakan Adobe Audition  ), sebagai informasi, Adobe Audition merupakan pengembangan lebih lanjut dari Cool Edit Pro setelah tahun 2002 – 2003.
Tanggal dibuat : 29 Agustus 2010

0 komentar: